aku dentangkan ia di dadaku, gema dari kenangan memantul
berhambur sesukanya, jadi lampu kota, genit pamer cahaya
aku dentangkan ia di dadaku, getarnya mencium perut bumi
melipat jalan, menngguncang kita, yang santun tercerai berai
aku dentingkan ia di dadaku, isaknya menyayat telinga langit
jadi kepak sayap sunyi, tinggi cakrawala, rumah segala bunyi
aku dentingkan ia di dadaku, lirih nadinya menjadi bulir padi
enggan menguning, ketus pada hujan, ingin kau yang panen
2012
bagus. kuat. berirama
ReplyDelete